Wednesday, February 11, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Smart Inspiration
Lambang logo SALAM terdiri dari dua bendera berwarna biru dan kuning dalam sebuah lingkaran berwarna orange dan cahaya di kanan atas dengan tulisan tagline “smart inspiration”.
Makna Logo:
§ Dua bendera melambangkan falsafah/pandangan hidup muslim yaitu al Qur’an dan as Sunnah. Secara simbolisasi dua bendera ini membentuk huruf “S” yang bisa diinterpretasikan sebagi SALAM.
§ Lingkaran dengan warna Orange memberikan kesan hangat dan bersahabat. Mudah-mudahan makna ini bisa benar-benar diresapi dan SALAM bisa menjadi sahabat bagi kaum pemuda dan pelajar.
§ Warna Biru melambangkan kepercayaan dan kesetiaan. Semoga kita bisa menjaga komitmen memegang kepercayaan dan kesetiaan dalam menjalankan nilai-nilai disiplin, kebersamaan, berbagi, semangat, tanggungjawab, proaktif dan inovatif untuk mewujudkan visi dan misi SALAM.
§ Warna Kuning memberikan energi kegembiraan, optimisme dan cahaya harapan agar terus berkarya, berkreasi dan berprestasi.
§ Sinar cahaya putih memberikan pencerahan. Diharapkan karya kita kemudian dapat bermanfaat bagi orang lain.
§ Nama SALAM disampaikan dalam huruf kecil, akan memberikan makna sebagai sebuah organisasi yang bersahabat, komunikatif, inovatif dalam penampilan.
§ Tagline : ”smart inspiration” diharapkan SALAM bisa mejadi inspirasi yang cerdas dalam setiap cita, cipta dan karyanya bagi pemuda dan pelajar.
Secara keseluruhan logo SALAM memproyeksikan perpaduan yang serasi dan modern dalam desain, mencerminkan sebuah organisasi yang profesional, religius dan dinamis serta memberikan inspirasi untuk masa depan yang positif terhadap pemuda dan pelajar.
No comments:
Post a Comment